Saturday, 5 November 2016

Tips dan Trik Cara Hebat Bermain Game PES 2017

  CRF       Saturday, 5 November 2016

PES 2017 akhirnya dirilis pada 13 September 2016 lalu. Game Pro Evolution Soccer 2017 ini menjadi game bertemakan sepakbola yang paling ditunggu sejak beberapa bulan lalu. Para penggemar PES tentu menantikan kehadiran penerus game PES 2016 ini. PES 2017 sendiri dikembangkan oleh PES Productions dan dirilis oleh Konami. Berbagai konsol video game yang kompatibel dengan game ini antara lain adalah PlayStation 3 (PS3), PlayStation 4 (PS4), Xbox 360, Xbox One dan PC Windows. PES memang disebut-sebut sebagai salah satu game bola terpopuler saat ini, disamping game FIFA keluaran EA Sports.

Di seri Pro Evolution Soccer terbaru ini, Konami tentu menghadirkan berbagai pembaruan dari segi grafik dan gameplay. Sejumlah pembaruan lisensi juga dilakukan, dimana PES bekerjasama dengan sejumlah klub terkenal mulai dari Barcelona, Arsenal, Liverpool hingga Dortmund. Sejumlah fitur baru yang ada di antaranya adalah peningkatan dalam passing serta real touch kontrol bola. Banyak yang beranggapan bahwa PES 2017 menjadi game PES terbaik jika menyoal soal gameplay.

Bagi para gamers yang ada di Indonesia, kehadiran PES 2017 tentu disambut dengan antusias, layaknya game game sebelumnya. Namun seperti game baru lainnya, dibutuhkan adaptasi karena gameplay PES baru yang mungkin agak berbeda dengan versi versi lama. Untuk itu, kami akan tampilkan sejumlah tips trik dan cheat dari game ini yang bisa dipelajari agar bisa ahli memainkannya.

Penalty

Penalti menjadi hal yang cukup penting dalam PES 2017. Dengan mendapat penalty, tentu peluang kita untuk mencetak gol menjadi lebih besar. Namun jika lawan yang mendapat penalti, maka kita masih punya peluang untuk menggagalkannya. Pada posisi kiper, tekan tombol kotak dan langsung dilepas. Kemudian tunggu sampai pemain lawan akan bergerak mendekati bola. Setelah pemain sudah dekat dengan bola, segera tekan tombol arah atas/bawah dengan menekannya terus sampai pemain tersebut menendang bola.

Passing

Atribut passing menjadi salah satu gameplay yang ditingkatkan dalam seri terbaru PES ini. Secara overall, tombol yang digunakan masih sama seperti versi PES sebelumnya, di antaranya tekan O tiga kali untuk umpan lambung mendatar, tekan O dua kali untuk umpan lambung menengah dan tekan segitiga dan L1 untuk umpan terobosan lambung. Perbanyak juga umpan pendek di tengah lapangan dan sabar untuk mencari celah. Jika terdapat celah, segera lakukan umpan terobosan ke pemain depan, terutama jika penyerang kita memiliki kecepatan tinggi.

Free Kick

Free kick atau tendangan bebas merupakan kesempatan emas bagi kita untuk bisa mencetak angka. Ada beberapa trik yang bisa dilakukan untuk melakukan tendangan bebas yang bagus. Pertama tekan L1 dan R1 bersamaan. Lalu tekan tombol arah bawah dan tahan, kemudian tekan tombol kotak dengan kekuatan sekitar 70% dari power bar. Segera setelahnya, lepas tombol bawah dan ganti dengan tombol X dan arah yang diinginkan. Jika dilakukan dengan benar, maka bola akan menukik ke arah yang kita kehendaki tersebut.

Set Pieces

Mendapatkan hadiah set pieces baik itu corner kick atau indirect free kick tentu merupakan peluang emas untuk mencetak gol. Namun jangan asal memberi umpan crossing dan berharap pemain kita menyundul bola. Cobalah untuk mengarahkan tendangan. Tekan tombol L1 dan arahkan pemain kita yang akan menerima operan di kotak penalti lawan. Coba spesifikasikan di tiang dekat atau tiang jauh yang menjadi titik lemah pertahanan lawan. Dengan teknik sederhana ini, peluang mencetak gol lewat tendangan pojok menjadi lebih besar.

Defensive

Melakukan pertahanan dalam PES 2017 bukanlah hal mudah. Jika defender kita melakukan kesalahan, maka resikonya kita akan kebobolan gol. Jangan gunakan tombol X untuk merebut lawan yang sedang menguasai bola. Hal itu akan dengan mudah diantisipasi lawan dan pemain bertahanmu akan mudah dilewati. Akibatnya lini belakang menjadi kosong. Cobalah untuk merebut bola dari lawan secara manual dengan mengarahkan pemain kita. Gunakan zona marking, jangan terburu-buru membuat bek kita maju merebut bola. Gunakan tombol L1 untuk mengganti kursor player ke pemain lain yang lebih dekat dengan lawan untuk merebut bola. 

Tackle

Jangan ceroboh menggunakan tombol O untuk melakukan tackle atau pemainmu akan langsung terkena kartu merah. Bersabarlah saat sedang merebut bola. Terus bayangi musuh secara manual dan tunggu sampai musuh membuat kesalahan. Jangan terlalu sering menggunakan tombol sprint saat sedang bertahan. Gunakan tombol X jika ada celah untuk merebut bola dari lawan. Jika terpaksa, boleh menggunakan tombol O untuk melakukan tackle, namun pastikan tackle kita mengarah ke arah bola, bukan ke kaki pemain lawan.

Tombol trik dribble lain
Flick = Tekan dan tahan RS ketika pemain lawan terpancing maju
Running Rainbow Flick = Ketika sedang melakukan dribbling, klik RS 2x
Sombrero = Tekan dan tahan RS, lalu arahkan LS ke pemain lawan
Running Lift = Ketika sedang melakukan drible, tahan RS dan arahkan LS ke atau
Cross Over Turn = Saat melakukan drible, arahkan RS ↓ → ↓ LS atau RS ↑ → LS ↑
Flip Flap = Saat melakukan drible, arahkan RS → LS atau RS → LS
Double Touch = RS ↓ → → LS atau RS ↑ → LS →
Nutmeg = Tahan R2 [saat lawan mendekat], kemudian R1+RS ke arah lawan
Run Around = Tahan R2 [saat lawan mendekat], kemudian tekan R1 + LS atau
Deft Touch Dribble = R2+LS
Manual Shot = L2+LS+□
Manual Shot (Low) = L2+LS+□ dan Δ
Lofted Long Pass = Tahan R2 kemudian O

Itulah sedikit info mengenai tips dan trik PES 2017. Selain itu, juga ditampilkan code dan cheat password PES 2017 terbaru. Tentu agar bisa ahli dalam game baru ini, dibutukan latihan tutorial yang rutin. Dengan kesabaran, pastinya bermain PES 2017 akan menjadi lebih mudah untuk dikuasai. 




logoblog

Thanks for reading Tips dan Trik Cara Hebat Bermain Game PES 2017

Previous
« Prev Post

No comments:

Post a Comment